Monday, January 25, 2016

Resep Membuat Royal Hot Chocolate

Resep Membuat Royal Hot Chocolate – Untuk anda yang ingin mencoba atau mencicipi bagaimana rasanya, berikut ini kami punya resep sederhananya untuk anda yang dapat untuk anda coba buat di rumah. Cara membuatnya sangat mudah dan rasanya pun begitu nikmat, cocok untuk dinikmati sendirian atau bersama-sama. Sajian minuman ini memang paling sempurna untuk menemani anda pada saat hujan seperti ini.

Sajian minuman hangat memang sangat pas untuk dinikmati di malam hari atau pad saat hujan atau dingin seperti ini. Bila anda ingin membuat minuman hangat yang enak dengan cita rasa ala café, anda dapat mencoba resep istimewa dari kami yaitu Royal Hot Chocolate. Seperti namanya minuman yang satu ini memang harus di sajikan dalam keadaan panas atau hangat, karena fungsinya untuk manghangatkan tubuh pada saat suasana dingin, langsung saja kalau begitu ini dia Resep Membuat Royal Hot Chocolate :

Bahan-bahan :

  • Sedia 1 batang cokelat (masak pekat, dan cincang)
  • Sedia 300 mili susu putih cair
  • Sedia 100 mili krim kental
  • Sedia 1 sdm gula pasir

Cara membuat :

  1. Panaskan dahulu di dalam panci susu cair dank rim kental, jangan sampai mendidih cukup panas dan bersuara mendesis saja.
  2. Kemudian matikan api, tambahkan coklat yang telah di cincang lalu gula pasir. Dan biarkan selamat 30 detik, lalu aduk rata.
  3. Lalu panaskan kembali dengan api kecil saja selama 1-2 menit jangan lupa terus di aduk.
  4. Kemudian tuangkan ke dalam gelas, dan siap untuk dinikmati selagi hangat

Artikel Terkait :

No comments:

Post a Comment